PEMBUKAAN PENDAFTARAN AKADEMI VSGA DAN FGA DIGITAL TALENT SCHOLARSHIP 2020⁣ ⁣

12 Agustus 2020

- by ADMIN


asasdasdas

PEMBUKAAN PENDAFTARAN AKADEMI VSGA DAN FGA DIGITAL TALENT SCHOLARSHIP 2020

Presiden Joko Widodo meminta Kabinet Indonesia Maju untuk mempercepat transformasi digital di Indonesia. Salah satu langkahnya yaitu melalui persiapan Sumber Daya Manusia talenta digital. Memenuhi arahan tersebut, Kementerian Komunikasi dan Informatika hadir kembali dengan pelatihan daring Vocational School Graduate Academy (VSGA) dan Fresh Graduate Academy (FGA) untuk menyiapkan talenta andal yang #makinjagodigital.

VSGA dan FGA merupakan bagian dari Program Digital Talent Scholarship 2020. Setiap peserta terpilih berkesempatan mengikuti pelatihan dan sertifikasi untuk meningkatkan keterampilan di bidang IT. Pelaksanaan VSGA bekerja sama dengan Unit Pelaksana Teknis Kementerian Kominfo dan Mitra Perguruan Tinggi ternama yang tersebar di seluruh Indonesia serta didukung oleh Global Technology Companies untuk FGA. Tahun ini, beradaptasi dengan kebiasaan baru, VSGA dan FGA berlangsung dalam jaringan (online). Materi pelatihan yang diberikan terdiri dari technical skills dan soft skills development.

Pelatihan VSGA membuka pendaftaran mulai 11 Agustus 2020 dengan 7 tema pelatihan. Pelatihan ini diperuntukkan bagi Lulusan SMK, D3 dan D4 jurusan TIK, Elektro, Telekomunikasi, Desain Komunikasi Visual, Animasi, Multimedia, atau yang terkait; sedangkan pelatihan FGA membuka pendaftaran mulai 14 Agustus 2020 dengan 7 tema pelatihan, diperuntukan bagi Lulusan D3, D4, atau Strata-1 yang terkait terkait dalam bidang TIK, MIPA, dan Teknik lainnya.

Program Digital Talent Scholarship dapat diakses secara GRATIS tanpa dipungut biaya apapun dan peserta akan mendapatkan Sertifikat.

INFORMASI, PERSYARATAN DAN PENDAFTARAN

Informasi program dapat dilihat di http://banjoo.id/dts-VSGA

dan http://banjoo.id/dts-FGA (bisa diakses mulai 14 Agustus 2020)

Segera daftar melalui website https://digitalent.kominfo.go.id